8 Cara Sederhana Menjaga Kebersihan Rumah Kos

Membersihkan rumah kos adalah hal penting supaya tetap bersih dan wangi sepanjang hari. Memiliki kos memang harus dijaga dengan baik sehingga akan merasa nyaman tinggal di sana. Jangan sampai di dalam kos atau lingkungan kos tidak dijaga dengan baik sehingga bisa menyebabkan berbagai penyakit.

Membersihkan kos bisa dimulai dengan membersihkan kasur terlebih dahulu dengan cara mengganti seprei seminggu atau 2 minggu sekali dan kemudian yang lainnya. Bagi Anda yang ingin menjaga kos supaya lebih nyaman harus membersihkannya secara rutin dan dengan baik. Nah, di bawah ini adalah 8 cara simpel menjaga kebersihan kos supaya tetap bersih dan wangi.

8 Cara Simpel Menjaga Kebersihan Rumah Kos Agar Tetap Bersih dan Wangi

8 cara simpel menjaga kebersihan kos agar tetap bersih dan wangi adalah :

  1. Menyapu dan Mengepel Lantai Kos

Salah satu cara simpel yang bisa kamu lakukan untuk menjaga kebersihan kos adalah dengan menyapu dan mengepel lantai kos. Lantai di kos adalah sarang kuman dan tidak jarang banyak makanan atau minuman yang tercecer sehingga akan menyebabkan lantai kotor. Oleh sebab itu, usahakan menyapu lantai kos dan kemudian mengepelnya.

Untuk mengepel lantai sebenarnya tidak perlu dilakukan setiap hari jika lantai masih bersih dan tidak ada makanan atau noda yang menempel di lantai. Kamu bisa mengepel lantai kos 2 kali sehari sudah cukup. Jangan lupa mencuci bersih kain pel yang sudah kamu gunakan untuk mengepel supaya tetap bersih dan tidak mudah rusak juga.

Menyapu dan mengepel lantai kos adalah salah satu hal kecil yang dapat Anda lakukan supaya kos tetap bersih dan wangi sepanjang hari. Kamu bisa menggunakan cairan pembersih lantai supaya lantainya terasa wangi dan bersih.

  1. Membuang Sampah di Tempatnya

Cara berikutnya adalah usahakan selalu membuang sampah di tempatnya dengan baik. Sampah yang dibuang sembarangan di area kos akan menyebabkan bau tidak sedap, berantakan dan juga bisa jadi sarang nyamuk jika hujan. Terlebih lagi membuang sampah sisa makanan yang bisa busuk sehingga harus segera dibuang dan buanglah pada tempat yang sudah disediakan.

Biasanya di kos pasti akan disediakan tempat sampah sehingga penghuninya dapat membuang sampah di tempatnya. Jika melihat sampah berserakan di area kos ada baiknya untuk memungut atau menyapunya kemudian dibuang ke tempat sampah. Lingkungan kos yang kotor karena sampai berserakan akan membuat kos tidak sehat untuk ditinggali.

  1. Mematikan Kran Air Jika Tidak Dipakai lagi

Jangan lupa mematikan kran air jika sudah tidak dipakai lagi, apalagi membiarkannya sampai kamar mandi menjadi banjir. Usahakan selalu hemat air dan jangan sampai air menggenang di lantai. Kebiasaan satu ini sangat baik, namun sayangnya masih banyak orang yang tidak memperdulikannya.

Dengan mematikan kran air yang tidak dipakai lagi untuk menghemat air, namun juga menjaga kebersihan di area kos. Air yang menggenang di lantai bisa menyebabkan lantai menjadi kotor, apalagi sampai terinjak bisa membahayakan orang lain. Itulah sebabnya penting untuk mematikan kran air jika sudah selesai dipakai.

  1. Mengganti Seprei Secara Berkala

Pastikan kamu mengganti seprei di rumah kos secara berkala supaya tetap bersih dan wangi. Seprei adalah bagian yang mudah kotor karena kita sering duduk dan tiduran di sana. Tidak jarang banyak penghuni kos yang makan sambil minum di atas kasur sehingga seprei cepat kotor.

Sebaiknya kamu mengganti seprei secara berkala minimal 1 minggu sekali supaya tetap bersih dan wangi. Pastikan kamu juga memiliki lebih dari 1 seprei atau minimal 2 jadi apabila yang satu dicuci maka kamu bisa menggunakan satunya lagi. Jangan lupa juga mengganti seprei bantal dan guling sehingga tetap bersih dan nyaman untuk istirahat.

  1. Membersihkan Kamar Mandi dan WC Berkala

Sebaiknya kamu membersihkan area kamar mandi juga secara berkala supaya tetap bersih dan wangi. Membersihkan kamar mandi minimal 1 minggu atau 1 bulan sekali supaya tetap bersih. Apalagi untuk kamar mandi yang digunakan bersama sehingga harus sering dibersihkan agar tidak mudah kotor.

Jangan lupa juga membersihkan WC atau closetnya sehingga tetap terjaga kebersihannya. Seperti yang kita ketahui bahwa closet adalah tempat yang paling kotor karena digunakan untuk membuang kotoran dari manusia. Oleh sebab itu, perlu dibersihkan secara berkala agar tetap bersih dan juga wangi.

  1. Menyingkirkan Sampah yang bisa Menampung Air

Jika melihat sampah berserakan dan dapat menampung air sebaiknya disingkirkan. Hindari juga membiarkan bekas air minum yang masih terisi air dalam waktu yang lama dan terbuka. Hal ini dapat menyebabkan pertumbuhan nyamuk semakin banyak karena bisa dijadikan sebagai sarang nyamuk.

Terlebih lagi di musim penghujan sehingga beberapa sampah dapat menampung air. Segeralah buang air yang ada di sampah tersebut dan kemudian buang ke tempatnya. Membuang sampah pada tempatnya dan mencegah adanya sarang nyamuk adalah langkah yang baik untuk mencegah penyakit DBD di lingkungan kos.

Selama ini banyak lingkungan kos yang mudah terserang penyakit DBD karena banyak penghuni kos yang tidak memperhatikan kebersihan lingkungan dengan baik. Jika kamu menemukan sampah sudah menumpuk sebaiknya membuangnya di tempat sampah lebih besar yang umum digunakan untuk mengumpulkan sampah dan nantinya akan diambil oleh tukang sampah yang ditugaskan.

  1. Menjaga Kebersihan Pakaian sampai Sepatu

Menjaga kebersihan pakai sampai sepatu adalah bagian dari menjaga kebersihan kos juga. Jangan sering menggantung pakaian di balik pintu karena bisa dijadikan sebagai tempat persembunyian nyamuk. Setelah pakaian dipakai dan kotor langsung dicuci atau dimasukkan ke tempat menampung cucian kotor.

Segeralah mencuci pakaian kotor dan keringkan sampai kering sebelum Anda menyetrika supaya lebih rapi. Kamu juga bisa menggunakan jasa laundry yang ada di sekitar kos jika tidak memiliki waktu untuk mencuci pakaian sendiri.

Kamu juga harus rutin membersihkan sepatu atau sendal yang sering digunakan sehari-hari. Sepatu adalah bagian yang mudah kotor dan pastinya banyak kuman yang menempel di sana sehingga harus dicuci secara berkala agar tetap bersih dan wangi.

  1. Membersihkan Debu-debu yang Menempel

Terakhir adalah pastikan juga kamu membersihkan debu-debu yang menempel. Jika banyak debu yang menempel pasti akan membuat kurang nyaman karena terlihat kotor. Selain kamu harus membersihkan lantai, namun juga perlu membuang debu-debu yang menempel di dinding, langit-langit atau perabotan di dalam kos agar bersih.

Bersihkan debu yang menempel di kos secara berkala agar terlihat bersih dan enak dipandang. Kamu juga tidak malu jika ada tamu yang datang ke kos karena sudah bersih dan rapi setelah dibersihkan. Kamu bisa memberikan pengharum ruangan supaya kos lebih wangi dan nyaman ditinggali.

Itulah 8 cara menjaga kebersihan rumah kos dengan baik agar tetap bersih dan wangi sepanjang hari.

5 Kesalahan Umum Saat Berbisnis Rumah Kos

Bisnis rumah kos terbilang cukup menjanjikan, namun terkadang ada banyak kesalahan yang dapat terjadi saat menjalankan bisnis tersebut. Oleh sebab itu, bagi kamu yang baru memulai bisnis rumah kos perlu tahu dan menghindari sejumlah kesalahan yang kerap dilakukan. Bisnis rumah kos memiliki prospek yang cukup baik dan bisa diandalkan untuk penghasilan pasif setiap bulan.

Namun sebagai pebisnis rumah kos tentu saja pernah mengalami kendala selama membangun bisnis. Bahkan beberapa diantaranya bisa fatal jika kamu tidak memperhatikan tips dalam mengembangkan bisnis rumah kos dengan baik. Berikut ini adalah 5 kesalahan yang perlu kamu waspadai saat menjalankan bisnis rumah kos.

5 Kesalahan yang Wajib Diwaspadai saat Memulai Bisnis Rumah Kos

5 kesalahan yang umum terjadi dan wajib kamu waspadai saat menjalani bisnis rumah kos adalah :

  1. Perencanaan Bisnis Dianggap Remeh

Salah satu kesalahan yang umum terjadi saat berbisnis rumah kos adalah perencanaan bisnis dianggap remeh. Khususnya bagi pebisnis pemula yang belum pernah menjalankan bisnis sebelumnya dan menganggap perencanaan bisnis bukan hal yang penting. Padahal perencanaan bisnis adalah salah satu langkah awal untuk kesuksesan bisnis Anda sehingga tidak boleh dianggap remeh.

Ada beberapa hal yang wajib diperhatikan soal perencanaan bisnis rumah kos yang harus kamu ketahui. Contohnya adalah bentuk rumah kos-kosan, fasilitas yang diberikan, target pasar dan yang lainnya. Oleh sebab itu, bagi kamu yang akan memulai bisnis rumah kos perlu memperhatikan perencanaan bisnis dengan matang.

Dengan begitu, bisnis rumah kos kamu dapat berjalan dengan lancar sesuai dengan harapan. Ada hal lain juga yang perlu diperhatikan saat memulai bisnis rumah kos, seperti perkiraan waktu balik modal, harga sewa kamar kos dan yang lainnya. Jangan hanya sekedar menerima bayaran dari penyewa saja dan tidak tahu progres keuangan di dalam bisnis kamu untuk ke depannya supaya tidak rugi.

  1. Tidak Melakukan Promosi

Kesalahan kedua yang sering terjadi adalah tidak melakukan promosi atau iklan. Iklan memang harus mengeluarkan modal, namun hal ini sangat penting sekali bagi kesuksesan bisnis rumah kos kamu. Apalagi zaman sekarang serba canggih dan ada banyak media sosial yang bisa kamu manfaatkan untuk beriklan.

Beriklan rumah kos di media sosial tidak ada salahnya atau kamu juga bisa beriklan melalui platform marketpklace, seperti OLX. Biasanya di sana ada banyak informasi penawaran rumah kos yang tersedia bagi yang membutuhkan. Tentu saja kamu bisa mendapatkan banyak keuntungan dengan beriklan melalui internet seperti ini.

  1. Tidak Perhatikan Harga Pasar

Kesalahan ketiga adalah kamu tidak memperhatikan harga pasarannya sebelum mulai berbisnis rumah kos. Sebelum kamu mulai bisnis rumah kos sebaiknya sudah mulai mencari informasi mengenai harga pasar di daerah atau sekitar kamu. Kamu bisa mencari informasi harga pasaran sewa kos dari internet sehingga bisa menentukan harga sewa dengan tepat.

Kamu juga perlu mengecek apa saja fasilitas yang diberikan oleh kompetitor sehingga bisa mengetahui detail perbedaannya. Umumnya harga sewa rumah kos tergantung dengan fasilitas dan lokasinya. Semakin lengkap fasilitas yang diberikan dan semakin dekat dengan sejumlah fasilitas umum pasti harga sewa rumah kos akan lebih mahal.

  1. Tidak Membuat Aturan bagi Penyewa Kos

Kesalahan keempat adalah sebagai pemilik rumah kos tidak membuat aturan bagi penyewa kos. Nah, kesalahan seperti ini yang sering dianggap remeh oleh pemilik kos karena merasa membatasi penyewa. Membuat aturan, khususnya secara tertulis adalah hal umum yang dilakukan dan ada banyak keuntungan yang bisa diperoleh.

Contoh keuntungan membuat aturan bagi penyewa kos adalah mereka akan lebih disiplin dan tidak melakukan hal-hal yang merugikan diri sendiri dan orang lain selama sewa kos. Pastikan kamu membuat dan menulis aturan bagi penyewa kos sedetail mungkin dan berikan informasi mengenai aturan-aturannya sebelum mereka mulai menyewa rumah kos.

Ada banyak jenis aturan yang sebaiknya dibuat di area kos, seperti dilarang membawa teman ke dalam kamar, jam tutup kos, dilarang membuang sampah di kamar mandi atau lingkungan kos, dilarang membuat keributan, dilarang membawa minuman beralkohol, aturan pembayaran sewa kos dan yang lainnya.

  1. Bisnis Tidak Dikelola dengan Efektif

Kesalahan terakhir yang sering terjadi adalah bisnis rumah kos tidak dikelola dengan efektif. Sebagai pemilik kos harus bisa mengikuti perkembangan teknologi sehingga bisa memudahkan kedua belah pihak.

Contohnya adalah mengenai cara pembayaran sewa kos tidak harus cash, namun bisa melalui m-banking atau metode pembayaran lain yang lebih praktis seperti sekarang ini. Agar mempermudah komunikasi dengan penyewa kos ada baiknya memberikan kontak WA atau nomor untuk menerima keluhan atau saran perbaikan dari penyewa.

Itulah 5 kesalahan yang perlu kamu waspadai saat menjalankan bisnis rumah kos supaya dapat dihindari dengan baik.

Tips Memulai Bisnis Kos-Kosan Untuk Anak Kuliah

Bisnis rumah kos merupakan salah satu bisnis yang menjanjikan karena bisa mendapatkan keuntungan besar. Kamu bisa memulai bisnis rumah kos untuk mendapatkan penghasilan setiap bulan. Apalagi saat ini banyak orang yang membutuhkan rumah kos karena banyak dari mereka yang bekerja dan mencari ilmu di kota lain.

Bagi kamu yang tertarik untuk memulai bisnis rumah kos bisa mempersiapkan dengan beberapa hal. Tidak perlu khawatir jika kamu belum pernah menjalankan bisnis rumah kos karena ada banyak tips yang bisa diikuti. Nah, di bawah ini merupakan tips memulai bisnis rumah kos untuk ditinggali anak perkuliahan bagi pemula.

Tips Jitu Memulai Bisnis Rumah Kos Untuk Ditinggali Anak Perkuliahan

Tips jitu memulai bisnis rumah kos untuk ditinggali para anak perkuliahan adalah :

  • Memilih Lokasi Strategis

Tips pertama memulai bisnis rumah kos yang menguntungkan bagi pemula adalah memilih lokasi strategi. Khususnya bagi kamu yang akan menjalankan bisnis rumah kos khusus anak kuliah sehingga bisa mencari lokasi yang dekat dengan kampus. Biasanya kebanyakan rumah kos dicari oleh anak kuliah atau pekerja yang datang dari luar daerah.

Memilih lokasi rumah strategis adalah hal utama yang sangat penting sehingga kamu perlu mencarinya. Pastikan juga akses menuju ke rumah kos mudah seperti bisa diakses dengan mobil atau motor. Penyewa kos pasti akan merasa nyaman tinggal di rumah kos dengan lokasi strategis dan akses masuk ke kos juga mudah.

Biasanya rumah kos yang berada dekat dengan kampus lebih diminati oleh mereka. Dijamin rumah kos kamu akan selalu penuh sepanjang tahun oleh anak-anak kuliah yang merantau untuk mencari ilmu.

  • Memberikan Fasilitas Tambahan

Tips kedua adalah cobalah memberikan fasilitas tambahan yang menarik dan sesuai dengan kebutuhan anak perkuliahan. Contohnya adalah menyediakan WIFI karena anak kuliah pasti akan sibuk belajar dan mengerjakan tugas. Dengan memberikan fasilitas tambahan seperti WIFI akan membuat mereka merasa nyaman belajar di kos.

Tentu saja rumah kos dengan fasilitas yang memadai akan lebih dicari oleh penyewa, khususnya anak kuliah. Kamu juga bisa memberikan fasilitas tambahan lainnya demi kenyamanan anak kos seperti, dapur umum, tempat belajar umum dan lainnya. Fasilitas rumah kos yang nyaman dan memadai akan membuat mereka betah tinggal di kos-kosan.

  • Menyediakan Tempat Bersih dan Nyaman

Pastikan juga kamu menyediakan tempat yang bersih dan nyaman bagi anak kos. Tidak jarang banyak anak kos yang mencari rumah kos yang selalu terjaga kebersihannya dan kenyamanannya. Dengan begitu mereka tidak akan pindah ke kos lain karena merasa kurang nyaman dengan lingkungan kos yang kotor dan jorok.

Itulah sebabnya, sebagai pemilik kos tentu harus memperhatikan kebersihan lingkungan kos dengan baik. Contohnya adalah dengan menyapu halaman kos, membersihkan rumput liar, menyediakan tempat sampah di beberapa sudut hingga membersihkan kamar mandi umum di kos secara berkala. Lingkungan rumah kos Anda akan tetap terjaga kebersihannya dan membuat anak kos merasa nyaman.

  • Harga Sewa Kompetitif

Bagi kamu yang belum pernah bisnis rumah kos pastikan untuk menentukan harga sewa yang kompetitif. Tentu saja harga sewa kos sangat mempengaruhi bisnis kamu sehingga harus meriset harga pasaran terlebih dahulu. Jangan sampai kamu menentukan harga sewa yang tidak masuk akal dan jauh di bawah standar atau sebaliknya.

Biasanya harga sewa kos ditentukan dengan fasilitas-fasilitas yang diberikan sehingga kamu bisa menentukannya dengan mudah. Nah, jika kamu menawarkan fasilitas tambahan atau secara khusus sah-sah saja jika harga sewa lebih mahal dibandingkan dengan tempat kos lain dengan fasilitas standar.

  • Coba Jadilah Pemilik Kos yang Menyenangkan

Berusahalah jadi pemilik kos yang menyenangkan sehingga akan disukai oleh anak kos. Selain memperhatikan harga kos, mereka juga memperhatikan kenyamanan lingkungan dan situasi di dalam kos. Contohnya adalah pemilik kos yang ramah dan menyenangkan sehingga akan membuat mereka merasa betah.

Sebaliknya jika Anda jadi ibu kos yang tidak ramah dan kurang menyenangkan pasti banyak anak kos yang merasa kurang nyaman dan bisa membuat mereka pindah rumah kos yang lainnya. Apalagi bagi anak-anak kuliah yang jauh dari orang tua dan memiliki segudang kegiatan di kampus sehingga mereka membutuhkan perhatian supaya merasa nyaman tinggal di kos.

  • Membuat Aturan yang Jelas

Bagi kamu yang ingin memulai bisnis kos sebaiknya buatlah aturan untuk semua penghuni kos supaya sama-sama memberikan kenyamanan antara kedua pihak. Sudah jadi hal umum di setiap rumah kos memiliki aturan masing-masing sehingga bisa mencegah hal-hal yang tidak diinginkan.

Contoh aturan yang perlu dibuat oleh pemilik kos adalah tamu laki-laki atau perempuan dilarang masuk ke kamar, mengatur jam kos, dilarang membuang sampah sembarangan dan aturan-aturan lainnya yang diperlukan.

Sekian tips jitu memulai bisnis rumah kos untuk ditinggali oleh anak perkuliahan yang tepat bagi pemula.

Kelebihan dan Kekurangan Dalam Bisnis Kos-Kosan

Bisnis kos-kosan adalah bisnis properti yang cukup menjanjikan, namun ada kelebihan dan kekurangan dalam bisnis rumah kos yang perlu dipahami. Bisnis kos-kosan termasuk bisnis dengan keuntungan jangka panjang sehingga banyak masyarakat yang tertarik untuk mencobanya. Bagi kamu yang ingin mencoba bisnis kos-kosan sebaiknya harus mencari banyak informasi terlebih dahulu, termasuk kelebihan dan kekurangannya.

Apalagi kos-kosan di daerah padat penduduk dan juga di sekitar kantor, pabrik serta kampus. Tentu saja bisnis kos akan laris manis karena banyak orang yang mencari tempat tinggal selama bekerja atau belajar di kota lain. Nah, sebelum kamu mulai berbisnis rumah kos sebaiknya simak dahulu apa kelebihan dan kekurangannya.

Kelebihan-kelebihan Bisnis Rumah Kos

Kelebihan-kelebihan bisnis rumah kos yang perlu kamu pahami adalah :

  • Dibutuhkan banyak orang

Salah satu contoh kelebihan bisnis rumah kos adalah pasti banyak orang yang membutuhkannya. Khususnya bagi mereka yang mendapatkan pekerjaan di luar kota atau sedang menempuh pendidikan di sebuah kampus yang jauh dari rumah. Oleh sebab itu, banyak orang yang mencari rumah kos untuk mereka tinggali.

Terlebih lagi rumah kos yang dekat dengan perkantoran, kampus atau pabrik sehingga banyak pekerja dan mahasiswa yang datang dari luar kota bisa mendapatkan rumah kos dengan mudah.

  • Capital gain dan capital rate rumah kos tinggi

Capital gain merupakan keuntungan yang diperoleh jika seseorang menjual asetnya kembali di kemudian hari sebab harga jualnya jauh lebih tinggi dibandingkan harga belinya. Capital rate merupakan hal umum yang dipakai pada jual beli properti dan memiliki nilai yang diperoleh dari jumlah penghasilan operasional dan dibagi dengan harga pembelian propertinya. Bisnis rumah kos termasuk masuk keduanya.

  • Termasuk jenis investasi jangka panjang

Bisnis rumah kos termasuk jenis investasi jangka panjang tanpa khawatir dengan kerugian. Kamu tidak perlu khawatir jika ingin memulai bisnis rumah kos karena harga tanah dari tahu ke tahun semakin tinggi. Apabila kamu membangun rumah kos di daerah perkotaan yang dekat dengan kantor atau kampus pasti laris.

  • Memperoleh penghasilan jangka panjang

Dengan bisnis rumah kos kamu bisa memperoleh penghasilan jangka panjang sehingga termasuk bisnis yang sangat menjanjikan. Kamu bisa memperoleh penghasilan dari penyewa setiap bulan, terlebih lagi jika kamar kos full jadi kamu bisa memperoleh penghasilan yang besar.

  • Mendapatkan pemasukan setiap bulan

Selain bisnis rumah kos bisa mendapatkan penghasilan jangka panjang, namun juga bisa mendapatkan penghasilan rutin setiap bulan. Khususnya bagi kamu yang memiliki kos bulanan sehingga akan mendapatkan penghasilan dari penyewa setiap bulan. Keuntungan yang bisa kamu dapatkan juga akan lebih banyak sehingga bisa dicoba jika memiliki modal.

Itulah contoh kelebihan-kelebihan bisnis rumah kos yang perlu kamu pahami.

Kekurangan-kekurangan Bisnis Rumah Kos

Kekurangan-kekurangan bisnis rumah kos yang harus kamu pahami adalah :

  • Salah manajemen kos dapat menimbulkan banyak masalah

Salah satu kekurangan dari bisnis rumah kos adalah apabila manajemen kos salah akan menimbulkan banyak masalah. Contohnya adalah jika pengelolaan kos buruk, maka membuat penghuni kos merasa tidak nyaman dan memilih pindah ke rumah kos lain yang lebih nyaman.

  • Kos bisa sepi pada kondisi tertentu

Kekurangan berikutnya adalah kos bisa saja sepi di kondisi tertentu sehingga kamu tidak mendapatkan pemasukan. Biasanya bisnis kos ada kalanya ramai dan ada kalanya sepi pada kondisi tertentu. Contohnya adalah pada saat mahasiswa libur atau situasi pandemi seperti ini dimana banyak pekerja yang bekerja secara work from home.

  • Penyewa bisa telat membayar

Kendala yang sering terjadi saat menjalankan bisnis rumah kos adalah penyewa telat membayar. Apalagi jika mereka telat membayar sampai beberapa bulan sehingga bisa rugi besar. Tentu banyak pebisnis rumah kos yang sering mengalami hal semacam ini.

  • Modal yang dibutuhkan besar

Modal yang dibutuhkan untuk memulai bisnis rumah kos cukup besar sehingga kamu harus mempersiapkan budgetnya. Tidak dipungkiri bahwa bisnis rumah kos perlu modal besar untuk membangun kamar dan juga menyediakan fasilitas-fasilitas kos untuk penyewa. Oleh sebab itu, kamu harus mengeluarkan kocek lebih dalam untuk membangun rumah kos.

  • Peminat sepi jika lokasinya tidak strategis

Nah, kekurangan terakhir yang sering terjadi di bisnis rumah kos adalah bisa sepi peminat jika lokasinya berada di jauh dari fasilitas umum. Biasanya rumah kos yang terlalu masuk ke dalam gang dan jauh dari tempat umum, seperti stasiun, pemberhentian bus, swalayan, pabrik, kantor, kampus dan lainnya. Apalagi banyak penyewa kos yang mencari kos dekat dengan perkantoran atau kampus supaya akses ke sana lebih mudah dan cepat.

Itulah contoh-contoh kelebihan dan kekurangan bisnis rumah kos yang perlu kamu pahami sehingga bisa dipersiapkan dengan baik.

4 Trik Jitu Mencari Kos Yang Nyaman

Mencari kos-kosan yang nyaman tentu saja mudah dan di bawah ini ada beberapa trik mencari kos yang nyaman dan bikin kamu betah tinggal di sana. Setiap tempat kos tentu memiliki fasilitas dan juga lingkungan yang berbeda-beda. Terkadang masalah yang sering terjadi bagi anak kos adalah kurang nyaman dengan lingkungan kosnya, fasilitasnya kurang memadai dan yang lainnya.

Oleh sebab itu, bagi kamu yang sedang mencari kamar kos harus memperhatikan trik memilihnya supaya tidak salah pilih. Kenyamanan selama ngekos adalah hal yang penting sehingga kamu betah tinggal di kos dan tidak perlu repot mencari kos yang lainnya lagi. Inilah dia 4 trik mencari kos yang nyaman dan bikin kamu betah tinggal di sana.

4 Trik Memilih Kos Paling Nyaman dan Aman

4 trik jitu mencari kos yang nyaman dan bikin betah adalah :

  1. Lokasi Kos Strategi

Trik pertama saat mencari kos supaya merasa nyaman dan juga aman adalah memperhatikan lokasinya. Apalagi bagi kamu yang sedang mencari kos karena sedang menempuh pendidikan di kampus jadi bisa mencari kos dekat kampus. Bagi kamu yang sedang bekerja di luar kota juga bisa mencari kos di dekat kantor supaya lebih mudah berangkatnya.

Mencari lokasi kos yang strategis adalah hal yang penting sehingga kamu harus benar-benar memilihnya dengan tepat. Umumnya tempat kos yang jaraknya lebih dekat ke kampus atau kantor akan lebih nyaman. Terlebih lagi bagi kamu yang tidak memiliki kendaraan pribadi sehingga harus berjalan kaki atau menggunakan transportasi umum.

Kamu bisa berhemat jika mencari lokasi kos yang tidak jauh dari kantor atau kampus sehingga bisa jalan kaki. Pastikan juga kamu mencari kos yang dekat dengan warung-warung makan supaya lebih mudah untuk mencari makan saat lapar. Biasanya daerah kos-kosan pasti ada banyak masyarakat yang menjual makanan, seperti lauk, gorengan, sayur, nasi dan semacamnya.

Kamu tidak perlu pergi jauh-jauh untuk mencari makan saat lapar karena banyak yang menjualnya di sekitar tempat kos.

  1. Fasilitas Lengkap dan Memadai

Pastikan kamu mencari kos dengan fasilitas yang lengkap dan memadai sehingga lebih nyaman. Hal penting yang biasanya diperhatikan saat mencari kos adalah soal fasilitas yang diberikan di tempat kos. Fasilitas yang diberikan secara lengkap akan memberikan rasa nyaman dan betah tinggal di kos.

Itulah sebabnya kamu harus mencari kos dengan fasilitas yang cukup memadai. Contoh fasilitas kos yang ditawarkan adalah WIFI, ruang tamu umum, dapur umum, kamar mandi dalam atau luar, AC, listrik dan sebagainya. Kamu bisa memilih kos dengan fasilitas sesuai dengan keinginan dan budget. Jika Anda berada di daerah dengan suhu yang cukup panas sebaiknya mencari fasilitas kos dengan AC agar lebih nyaman.

Biasanya fasilitas kamar kos dengan AC akan lebih mahal dibandingkan dengan fasilitas yang secara umum. Kamu bisa membawa kipas angin untuk menyejukkan ruangan kamar kos yang cukup panas. Kamu bisa mencari informasi mengenai fasilitas yang diberikan di kos ke bapak dan ibu kos atau penjaga kos yang ada.

  1. Memastikan Lingkungan Kos Aman

Pastikan lingkungan kos cukup aman sehingga selama Anda tinggal di sana akan merasa nyaman. Keamanan lingkungan kos juga hal yang sangat penting untuk mendapatkan kenyamanan. Terlebih lagi jika di area kos ada fasilitas keamanan yang mendukung seperti CCTV di beberapa sudut dan juga ada penjaga kos yang menjaga keamanan lingkungan kos.

Biasanya kos dengan keamanan yang baik akan memasang kamera CCTV dan setiap orang yang bertamu harus melapor ke penjaga kos. Dengan begitu, kamu tidak perlu lagi cemas selama tinggal di kos karena fasilitas keamanan cukup terjaga. Biasanya tempat kos juga ada pagar yang dijaga untuk masuk ke area kos jadi akan lebih aman.

  1. Harga Sesuai Budget

Kamu juga bisa mencari kamar kos yang sesuai dengan budget agar lebih nyaman. Apalagi selama hidup di kos tentunya membutuhkan banyak biaya, seperti untuk makan sehari-hari, transportasi, listrik, sewa kos dan yang lainnya. Itulah sebabnya kamu harus mencari kos yang sesuai dengan budget.

Namun jangan sembarangan dalam memilih kos apalagi dengan harga yang sangat murah di bawah harga rata-rata kos di sana. Kamu perlu berhati-hati dengan penawaran harga kos yang tidak masuk akal demi kenyamanan dan keamanan selama tinggal di sana. Jika perlu sebelum kamu mulai ngekos cari tahu informasi mengenai lingkungan tempat kos terlebih dahulu jadi akan lebih nyaman.

Seperti itulah 4 trik jitu mencari kos yang nyaman dan bikin betah sehingga kamu tidak perlu mencari tempat kos lainnya karena merasa tidak sesuai harapan.

Hal Yang Perlu Diperhatikan Saat Memilih Kos

Bagi kamu yang sedang bingung mencari kamar kos untuk ditinggali harus benar-benar memperhatikan beberapa hal. Biasanya kamar kos banyak disewakan di daerah perkantoran, pabrik, kampus dan yang lainnya. Setiap tempat kos umumnya menawarkan fasilitas dan juga harga yang berbeda-beda.

Demi kenyamanan dan rasa aman berada di kos kamu tentu saja harus memperhatikan beberapa hal. Terlebih lagi Anda akan tinggal di kos dalam waktu yang cukup lama sehingga tidak boleh asal mencarinya. Di bawah ini adalah beberapa hal yang harus kamu perhatikan saat memilih kos untuk ditinggali.

Hal-hal Penting Saat Memilih Kos Untuk Ditinggali

Hal-hal penting yang perlu kamu perhatikan saat memilih kos untuk ditinggali adalah :

  • Menentukan Budget

Hal penting pertama yang perlu kamu perhatikan saat memilih kos adalah menentukan budget. Perlu kamu ketahui bahwa setiap tempat kos menawarkan harga yang berbeda-beda. Sebelum kamu mencari kamar kos sebaiknya menentukan budget terlebih dahulu.

Hal ini sangat penting diperhatikan mengingat saat ngekos pasti kebutuhan yang lainnya akan banyak. Itulah sebabnya kamu perlu menentukan budget sewa kos sesuai dengan kemampuan. Biasanya ada penawaran sewa kos per bulan atau per tahun sesuai sehingga Anda tinggal menentukannya saja yang sesuai budget.

  • Mencari Jauh-jauh Hari

Sebaiknya kamu sudah mencari kos jauh-jauh hari sebelum mulai ditinggali. Hal ini perlu kamu lakukan supaya leluasa dalam memilih tempat kos yang nyaman dan sesuai dengan keinginan. Kamu juga tidak perlu tergesa-gesa mencari kamar kos karena memiliki banyak waktu untuk memilihnya.

Minimal kamu sudah mulai mencari kamar kos 1 bulan sebelum menempatinya sehingga bisa melakukan persiapan untuk pindah ke kos. Kamu juga tidak akan gegabah dalam memilih kos karena masih bisa membandingkan tempat kos yang satu dengan lainnya yang paling nyaman dan sesuai dengan budget yang telah ditentukan tadi.

  • Menanyakan Semua Fasilitas yang Didapatkan

Sebelum mulai ngekos sebaiknya tanyakan dahulu apa saja fasilitas yang akan didapatkan. Setiap kos pasti menawarkan fasilitas yang berbeda-beda dan biasanya akan mempengaruhi harganya. Umumnya fasilitas yang diberikan di tempat kos, seperti kamar mandi dalam atau luar, WIFI, listrik, kasur, lemari, meja, dapur dan masih banyak yang lainnya.

Kamu bisa mencari kamar kos dengan fasilitas sesuai dengan keinginan jika menanyakan semua fasilitas yang diberikan. Terlebih lagi kamu akan tinggal di kos dalam waktu yang lama sehingga soal fasilitas adalah hal yang sangat penting supaya lebih merasa nyaman.

  • Membandingkan Harga

Cobalah membandingkan harga antara tempat kos yang satu dengan lainnya. Terutama bagi kamu yang akan ngekos dalam waktu yang lama sehingga perlu memperhatikan harganya. Jika kamu mencari kos untuk bekerja sebaiknya mencari harga yang sesuai dengan budget. Kamu juga perlu memperhatikan fasilitas apa saja yang didapatkan dengan harga yang ditawarkan.

Tidak ada salahnya kamu mencari informasi tempat kos sebanyak-banyaknya supaya bisa mencari harga yang pas. Apalagi saat ini ada banyak agen cari kos yang tersedia sehingga bisa membantu kamu mencari kos yang sesuai dengan keinginan dan budget. Kamu bisa memperoleh informasi kos yang masih tersedia sesuai dengan daerah masing-masing dengan mudah dan cepat.

  • Menanyakan Apakah ada Penjaga Kos

Pastikan kamu menanyakan apakah ada penjaga kos atau tidak di tempat kos tersebut. Demi kenyamanan dan keamanan tentu saja perlu menanyakan hal seperti ini sebelum mulai ngekos. Biasanya ada beberapa rumah kos yang memang ada bapak atau ibu kos yang tinggal di sana.

Tentu hal seperti ini harus jadi pertimbangan kamu supaya mendapatkan kenyamanan selama ngekos. Biasanya jika penjaga kos atau ada bapak dan ibu kos akan lebih aman dan biasanya jika ada hal yang mendesak seperti sakit dan butuh bantuan kamu bisa meminta tolong ke bapak atau ibu kos yang ada di sana untuk membantunya. Namun jika kamu kurang nyaman dengan adanya penjaga kos atau bapak dan ibu kos di sana bisa mencari kos yang tanpa penjaga.

  • Mengecek Lingkungan Sekitar Kos

Terakhir adalah kamu perlu mengecek lingkungan sekitar kos supaya lebih nyaman. Mencari tahu seperti apa lingkungan sekitar kos adalah hal penting yang perlu kamu ketahui sehingga dapat menghindari hal yang tidak diinginkan. Pastikan kamu memilih tempat kos yang tidak terlalu sepi atau di daerah yang jauh dari permukiman sehingga cukup berbahaya.

Jangan mudah tergiur dengan harga murah, namun kamu harus mencari tahu kelebihan dan kekurangan di tempat kos tersebut. Terutama adalah keadaan lingkungan tempat kos apakah nyaman atau tidak. Biasanya juga ada kategori kos khusus laki-laki, perempuan atau campur sehingga kamu harus memilihnya sesuai dengan kenyamanan.

Begitulah hal-hal penting yang harus kamu perhatikan saat memilih kos untuk ditinggali supaya merasa nyaman dan aman.